Kumpulan Puisi Remaja

KUMPULAN PUISI REMAJA GALAU, dan BUCIN. K
ju hah 

Halo teman-teman, perkenalkan nama saya Ainnur Ayu Nanda Agustin biasa dipanggil Nanda. Sekarang saya duduk di bangku kelas XI IPS 1 di SMA N 1 PAMOTAN. Oh iya, ini merupakan pertama kalinya saya menulis di blog seperti ini. Mengapa saya memilih untuk menulis puisi?... Karena saya suka dengan yang namanya puisi. Selain rangkaian katanya yang indah, puisi bisa memunculkan imajinasi berbeda dari sang pembaca. Oleh karena itu, saya memilih untuk menulis puisi.

Sekian perkenalan dari saya, mari teman-teman menyimak puisi di bawah ini! 

 




1). DIA
Diamnya adalah perasaan yang membeku,
Tatapannya adalah cinta yang tertutup bayang-bayang,
Sikapnya adalah peduli yang tertutup oleh gengsi,
Itulah dirinya,
Yang hidupnya selalu tak jelas arahnya.

2). CINTANYA
Sang maha cinta telah memberinya anugrah,
Mengangkat semua penghalang dari dalam hatinya,
Sehingga muncullah cinta darinya.
Namun, hidupnya masih kaku,
Sekaku logam yang membeku.
Akibatnya membuat ia bungkam,
dan tak peduli dengan rasa cinta yang ia miliki

3). PERGILAH!
Ombak laut telah menghanyutkannya,
Hembus angin telah membawanya pergi,
Disisi lain kau masih ada disini.
Pergilah!
Pergilah kau!
Pergilah jauh dari sini!
Pergilah ke tempatmu yang bisa menerimamu kembali!

4). MANTAN
Engkau bagaikan tetesan air hujan yang ada di lautan,
Indah, tapi sudah larut dalam air kenangan.
Engkau bagaikan pelangi di langit kelabu,
Penuh warna, tapi sudah berlalu.
Engkau bagaikan api di dalam hutan,
Menghangatkan, tapi juga bisa membahayakan.
Engkau bagaikan gula yang tercampur pahitnya kopi,
Manis, tapi ujung-ujungnya menyakiti.
Intinya kau hanya MANTAN
Yang harusnya TERLUPAKAN

5). CINTA KITA
Cinta itu indah,
Tapi keindahan tak berpihak pada cinta kita.
Cinta itu saling melengkapi,
Tapi cinta kita terhalang oleh gengsi.
Cinta itu saling menerima,
Tapi cinta kita tak pernah melahirkan hal yang sama.
Saat adu argumen terjadi, tak ada salah satu dari kita yang mengalah.
Malah saling mencaci, dan mementingkan diri sendiri.
Aku sadar akan hal itu semua,
Aku sadar akan semua sifatmu.
Tapi, ini tak boleh terus terjadi.
Bukan karena aku tak sayang lagi,
Jika ini terus berjalan akan ada banyak hati yang terlukai.
Jadi, pergilah untuk cari hati yang tepat
Atau meski bertahan, tapi menanggung luka yang tak akan terobat.

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~

Baik teman-teman, itu adalah contoh kumpulan puisi remaja bucin, dan galau. Beberapa contoh diatas saya ambil dari wattpad yang berjudul "Cinta&Kecewa".
Jika teman-teman mau membaca lebih banyak lagi kumpulan puisi remaja bucin, dan galau, teman-teman bisa mengunjungi link di bawah ini:
*link tersebut akan menuju ke wattpad.

Sekian puisi yang dapat saya bagikan, bila ada saran maupun kritik yang perlu diungkapkan bisa ditulis di komentar.
Sampai bertemu lagi di postingan saya selanjutnya!
See youuu.........

#KumpulanPuisi
#KumpulanPuisiRemaja
#KumpulanPuisiReamajaGalau
#KumpulanPuisiRemajaGalaudanBucin


     

Komentar

Postingan Populer